Mojokerto – Galeri Soekarno Kecil yang berada di lingkungan SDN Purwotengah, Kota Mojokerto, akan segera diresmikan oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon. Peresmian tersebut dijadwalkan berlangsung pada bulan Juni 2025.
Informasi ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari, usai bertemu dengan Menteri Fadli Zon di Kompleks Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) di Jakarta Pusat, Rabu (23/4/2025).
“Peresmian Galeri Soekarno Kecil akan dilakukan langsung oleh Bapak Menteri pada bulan Juni mendatang, bertepatan dengan rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto, Bulan Bung Karno, dan Hari Kesaktian Pancasila,” ujar Wali Kota yang akrab disapa Ning Ita.

Dalam pertemuan tersebut, Ning Ita juga menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah pusat, khususnya Kementerian Kebudayaan, terhadap pembangunan Galeri Soekarno Kecil yang memiliki nilai sejarah tinggi.
“Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan dukungan anggaran dari Kementerian Kebudayaan. Sinergi ini menjadi modal penting dalam pengembangan sektor budaya dan pariwisata di Kota Mojokerto,” imbuhnya.
Ia berharap, keberadaan galeri tersebut dapat menjadi magnet baru bagi pariwisata lokal sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
“Dengan meningkatnya kunjungan wisata, kami optimistis akan terjadi peningkatan ekonomi, terutama bagi pelaku UMKM dan ekosistem pendukung lainnya,” pungkas Ning Ita.
(HB)